UTM Resmikan SAS Center, Said Abdullah Dorong Kolaborasi Wakil Rakyat Majukan Madura

Jurnalis: Khotibul Umam
Kabar Baru.co, Bangkalan – Universitas Trunojoyo Madura (UTM) akhirnya meresmikan Gedung Said Abdullah Sport Center (SAS Center), fasilitas olahraga representatif yang telah lama dinantikan civitas akademika.
Peresmian berlangsung Sabtu (22/11/2025) dan dihadiri langsung Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, MH Said Abdullah, yang sekaligus menjadi tokoh utama di balik terwujudnya pembangunan gedung tersebut.
Rektor UTM, Prof. Dr. Safi’, menyebut SAS Center sebagai “mimpi lama kampus” yang baru terealisasi berkat dukungan pribadi Said Abdullah, setelah pengajuan resmi ke kementerian sejak 2017 tak kunjung mendapat persetujuan.
“Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bapak MH Said Abdullah. Sudah lama UTM menginginkan sarana olahraga yang representatif. Semoga peresmian ini membawa kebaikan dan kemajuan bagi UTM,” ujarnya.
Prof. Safi’ memastikan pembangunan tahap akhir masih berlangsung dan ditargetkan tuntas pada akhir November atau awal Desember 2025.
Dalam wawancaranya, MH Said Abdullah menegaskan bahwa sasaran utama pembangunan SAS Center bukan sekadar penyediaan fasilitas, melainkan membuka pintu bagi percepatan pembangunan Madura secara menyeluruh.
Ia menekankan pentingnya kekompakan wakil rakyat asal Madura di DPR RI untuk memperjuangkan kepentingan daerah secara kolektif.
“Yang saya inginkan adalah kebersamaan kita semua, khususnya para anggota DPR dari Madura, untuk bersama-sama membangun Madura. Dengan kolaborasi, kita bisa menghadirkan kemajuan yang signifikan,” ujarnya.
Said juga menyampaikan bahwa pembangunan tidak boleh berhenti pada seremoni peresmian. Ia mendorong seluruh legislator asal Madura turun langsung menyerap aspirasi masyarakat, termasuk di wilayah kepulauan, agar kebijakan yang lahir benar-benar tepat sasaran.
Politisi asal Sumenep itu menegaskan bahwa kontribusinya membangun SAS Center adalah langkah nyata untuk meningkatkan fasilitas pendidikan dan olahraga di Madura.
Ia berharap pembangunan ini menjadi pemantik hadirnya proyek-proyek strategis lainnya, baik di sektor pendidikan maupun fasilitas publik.
“Kami bangga jika mampu menjaga fiskal ekonomi dan menghadirkan kebijakan yang benar-benar memulihkan kemampuan fiskal bangsa,” tegasnya, seraya menambahkan bahwa pembangunan Madura harus dilakukan secara berkelanjutan.
Said Abdullah juga menyampaikan harapan agar SAS Center menjadi simbol awal perubahan besar bagi Madura.
“Semoga pembangunan ini menjadi awal dari langkah-langkah besar lainnya untuk Madura. Mari kita terus berjuang bersama,” katanya.
Insight NTB
Berita Baru
Berita Utama
Serikat News
Suara Time
Daily Nusantara
Kabar Tren
IDN Vox
Portal Demokrasi
Lens IDN
Seedbacklink







