Lolos ke Piala Asia 2023, Menpora Sampaikan Rasa Bangganya untuk Timnas Indonesia

Jurnalis: Sri Hartutik Sandora
Kabar Baru, Jakarta– Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali menyampaikan rasa bangga atas capaian yang diperoleh Timnas Indonesia hingga berhasil lolos ke Piala Asia 2023.
Pencapaian dari Skuat Garuda ini didapatkan oleh Indonesia usai mengalahkan Nepal dengan skor perolehan telak 7-0.
“Ini suatu hal yang menggembirakan karena ini penantian panjang kita selama ini. Kita bisa menang dan akhirnya bisa lolos ke Piala Asia,” kata Menpora Amali di Jakarta, Rabu (15/6/22).
Menpora Amali mengatakan bahwa Witan Sulaeman dan kawan-kawan, telah bermain dengan baik dan maksimal. Hal ini tak lepas dari arahan pelatih timnas Indonesia kita Shin Tae-yong yang sudah berusaha dengan sekuat tenaga melatih para pemain.
“Kita bersyukur anak-anak (pemain) dapat bermain sangat bagus saat melawan Nepal. Kedepan butuh konsentrasi dan tentunya bisa lebih baik lagi,” jelas Menpora Amali.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil unggul telak dengan perolehan skor 7-0 atas Nepal dalam laga pamungkas Grup A pada Kualifikasi Piala Asia 2023 yang diselenggarakan di Stadion Jaber Al-Ahmad International.
Tujuh gol Skuat Garuda ini diperoleh dari tendangan Dimas Drajad, Witan Sulaeman sebanyak dua gol. Kemudian, Fachruddin Aryanto. Serta Saddil Ramdani, Elkan Baggott dan Marselino Ferdinan.
Indonesia berhasil lolos ke Piala Asia 2023 setelah finis sebagai runner-up dengan perolehan enam poin dari tiga laga yang berlangsung.