Myze Hotel Sumenep Hadirkan Tiga Ruang Meeting Mewah dan Elegan buat Anda

Jurnalis: Rifan Anshory
Kabar Baru, Sumenep – Myze Hotel Sumenep, bagian dari jaringan ARTOTEL Wanderlust, kini menghadirkan tiga ruang meeting eksklusif yang dirancang secara elegan, fleksibel, dan penuh inspirasi.
Myze Hotel siap menjadi mitra terbaik Anda untuk menyelenggarakan konferensi, pelatihan, rapat strategis, hingga pertemuan VIP, dengan sentuhan modern, mewah dan canggih.
Tiga Ruang Meeting Premium
1. Bindara Saod (79 m²) – Ruang terbesar yang ideal untuk acara berskala besar seperti seminar, workshop, atau forum bisnis.
2. Anggadipa (53 m²) – Suasana intim yang sempurna untuk presentasi profesional atau diskusi tim.
3. Cakranegara (53 m²) – Ruang eksklusif dengan atmosfer hangat, cocok untuk pertemuan penting dan sesi privat.
Menariknya, setiap ruang dilengkapi dengan teknologi terkini, termasuk LED monitor dan Logitech Meetup Camera, memastikan setiap acara berjalan lancar dengan kualitas audiovisual terbaik.
Pilihan Paket Meeting
Myze Hotel menyediakan beragam pilihan paket yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda (Minimal 20 Pax):
- Half Day (Rp580.000) – 4 jam, termasuk 1x lunch/dinner & coffee break.
- Full Day (Rp860.000) – 8 jam, dengan 1x lunch/dinner & 2x coffee break.
- Full Board (Rp1.100.000) – 12 jam, 2x makan & 2x coffee break.
- Residential Meeting (Rp1.800.000) – Termasuk akomodasi menginap, 3x makan, & 2x coffee break.
“Kami memahami bahwa kebutuhan bisnis saat ini tidak hanya soal tempat, tapi juga soal kenyamanan, efisiensi, dan kesan profesional. Dengan hadirnya 3 ruang meeting terbaru ini. Kami ingin menjadikan Myze Hotel sebagai one-stop destination untuk berbagai event bisnis dan sosial di Sumenep,” ungkap Cluster General Manager Myze Hotel Sumenep, Anndy Bramasto, Rabu (23/7).
Dengan lokasi strategis di jantung Sumenep, desain interior yang memukau, dan layanan berkualitas tinggi, Myze Hotel siap memberikan solusi lengkap untuk acara Anda, mulai dari pengaturan tata ruang, pilihan menu gourmet, hingga dukungan teknis profesional.
Yuk tingkatkan produktivitas dan kesan acara Anda di Myze Hotel Sumenep, tempat di mana setiap pertemuan menjadi pengalaman yang istimewa.