HIPMI PBD Mantapkan Tahapan Pelantikan Usai Musda Tetapkan Ketua Umum

Jurnalis: Afi Ibrahim
Kabar Baru, Sorong – Ketua Dewan Pembina Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Papua Barat Daya Mafa Uswanas, memastikan seluruh rangkaian Musyawarah Daerah (Musda) ke-1 BPD HIPMI Papua Barat Daya telah selesai dilaksanakan dengan baik.
Musda tersebut menetapkan Rob Raffael Kardinal sebagai Ketua Umum BPD HIPMI Papua Barat Daya periode 2025–2028.
“Alhamdulillah semua tahapan Musda ke-1 HIPMI PBD telah terlaksana dengan baik dan telah diselesaikan seluruhnya,” ujar Mafa Uswanas saat Konferensi Pers, Selasa (18/11/2025).
Mafa menjelaskan saat ini pihaknya hanya menunggu penyesuaian jadwal pelantikan bersama Stakeholder di Provinsi Papua Barat Daya.
Ia juga mengakui adanya dinamika yang muncul selama proses Musda, namun menilai hal tersebut wajar dalam organisasi.
“Saya pikir sewajarnya berorganisasi memang seperti ini. Tinggal bagaimana formatur terpilih menanggapi dan menerjemahkan langkah-langkah rekonsiliasi yang baik,” ujarnya.
Mafa optimistis Ketua Umum terpilih mampu menyatukan seluruh elemen organisasi.
“Saya pikir Raffael sudah paham dan pasti bisa merangkul semua,” tambahnya.
Ketua Umum terpilih HIPMI Papua Barat Daya Rob Raffael Kardinal, menyampaikan rasa terima kasih atas terselenggaranya Musda ke-1 HIPMI PBD secara baik dan demokratis.
Ia terpilih sebagai calon tunggal memimpin organisasi tersebut.
“Kalau dari DPP HIPMI semua sudah selesai, tinggal formatur yang akan dibahas nanti,” kata Raffael.
Raffael menegaskan komitmennya memimpin HIPMI di enam wilayah, meliputi lima kabupaten dan satu kota di Papua Barat Daya.
Ia juga memastikan akan tetap merangkul seluruh kader, termasuk yang tidak mendukungnya pada proses Musda.
“Saya tidak mau ada anak-tiri. Yang tidak memilih saya pun tetap akan saya rangkul dalam konsolidasi daerah,” katanya.
Pelantikan Rob Raffael Kardinal beserta jajaran pengurus BPD HIPMI Papua Barat Daya rencananya digelar pada 27 November 2025 di Gedung Lambert Jitmau, Kompleks Kantor Wali Kota Sorong.
Panitia pelantikan telah dibentuk dan sedang menyiapkan seluruh kebutuhan teknis acara.
Musda ke-1 HIPMI Papua Barat Daya ini menjadi momentum penting bagi konsolidasi dan penguatan peran pengusaha muda di provinsi termuda di Indonesia tersebut.
Insight NTB
Berita Baru
Berita Utama
Serikat News
Suara Time
Daily Nusantara
Kabar Tren
Indonesia Vox
Portal Demokrasi
Lens IDN
Seedbacklink







