Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

HMI Jogja dan Makassar Desak PB Tangani Ketidakjelasan Kongres 2022

Jurnalis:

Kabar Baru, Yogyakarta- HMI Jogja dan Makassar mendesak Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (PB HMI MPO) untuk memperjelas keberlangsungan kongres ke-XXXIII tahun 2022. Polemik tersebut buntut dari hasil pleno III dan Rapat Pimpinan Cabang yang diselenggarakan pada Juni 2022 lalu di Manado, Sulawesi Utara.

Forum sidang itu dihadiri oleh pimpinan HMI se-cabang Indonesia, memutuskan dan menetapkan tuan rumah kongres ke-XXXIII adalah HMI Cabang Aceh Timur. Penetapan tuan rumah dan waktu pelaksanaannya disepakati karena masa jabatan PB HMI yang dipimpin oleh Ismail Efendi sudah tiba masanya.

Jasa Pembuatan Buku

Afandi Ismail terpilih dan dilantik pada kongres ke-XXIII di Kendari pada tahun 2020 dengan masa jabatan 1441-1443H/2020-2022 M. Sesuai konstitusi HMI pada bagian Anggaran Rumah Tangga (ART) pasal 14 ayat c dan pasal 23 ayat b tentang masa jabatan pengurus, kepengurusannya sudah mencapai batas dan harus segera diselenggarakan pergantian.

Kemudian, keputusan sidang tersebut menyepakati kongres ke-XXXIII paling lambat dilaksanakan pada bulan Oktober atau November 2022. Sayangnya, penetapan tempat kongres menuai polemik karena dianggap tidak sesuai dengan kriteria menjadi tuan rumah yang telah disepakati oleh pimpinan cabang.

Dalam releasenya, HMI Jogja menyurati PB HMI dengan Nomor 48/A/SEK/07/1443 dan HMI Makassar dengan Nomor 030/A/SEK//01/1444 meminta kejelasan pelaksanaan kongres ke-XXXIII serta meninjau ulang dan menganulir ketetapan tuan rumah kemudian menetapkan yang baru. Namun, surat-surat tersebut tidak kunjung mendapat respon organisasional atau balasan secara resmi dari PB HMI.

Adapun permintaan kejelasan atau keberlanjutan kongres ke-XXXIII yang diajukan ke PB HMI berkaitan dengan struktur Steering Committee (SC), struktur Organizing Committee (OC), struktur struktur majelis pekerja kongres dan waktu pelaksanaan kongres ke-XXXIII.

Upaya lain dilakukan HMI cabang Yogyakarta adalah mengajukan permohonan audensi dengan Nomor 190/A/SEK/01/1444 kepada ketua umum PB HMI, Afandi Ismail. Surat tersebut ditanggapinya dengan nomor surat 446/A/SEK/01/1444 perihal undangan audensi yang dilaksanakan pada 24 Agustus 2022.

Peserta audensinya hanya dihadiri oleh Afandi Ismail sebagai ketua umum, Isyraf Majid sebagai ketua umum HMI cabang Yogyakarta, Ahmad Nurfajri Syajifallah selalu ketua umum HMI cabang Makassar dan kader lainnya.

Hasilnya, Afandi menjawab beberapa poin-poin yang kurang jelas perihal kongres. Diantaranya tentang komposisi SC dengan menunjuk Muhajir MA sebagai koordinatornya dan Ketua Badan Kordinator (Badko) HMI se-Indonesia sebagai anggota. Terkait majelis pekerja kongres mempercayai Fahrul Rizal sebagai koordinatornya dan sekretaris HMI Badko se-Indonesia sebagai anggotanya, namun keduanya belum ada Surat Keputusannya (SK).

Menurut pengakuan Afandi, penentuan OC memang masih belum jelas dan masih mempertimbangkan masukan dari cabang lain dan keputusan rapat harian PB HMI. Sedangkan untuk waktu pelaksanaan kongres, Afandi mengamini persiapan waktu ideal pelaksanaan kongres selama 6 bulan meskipun nyatanya sudah tinggal 4 bulan lagi sesuai kesepakatan diawal.

Kabarbaru Network

https://beritabaru.co/

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store