Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Tolak Relokasi, Pedagang Pasar Bojonegoro Demo Besar-Besaran

Pedagang Pasar Kota Bojonegoro Lakukan Unjuk Rasa Tolak Relokasi. (Foto: Facebook/Cheryl Ellena).

:

KABARBARU, BOJONEGORO – Pedagang Pasar Kota Bojonegoro lakukan unjuk rasa di depan Kantor Pemerintah Kabupaten  Bojonegoro. Unjuk rasa tersebut adalah aksi untuk menolak direlokasi ke Pasar Wisata (Banjarejo II) yang baru saja diresmikan beberapa waktu yang lalu. Jum’at, (14/01/2022).

Dalam aksi unjuk rasa ini, para pedagang pasar tidak ditemui oleh Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah. Para pedagang pasar hanya ditemui oleh Sekertaris Daerah (Sekda), Kapolres Bojonegoro dan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM Bojonegoro.

Jasa Pembuatan Buku

Wasito, Ketua Perkumpulan Pasar Kota Bojonegoro, dalam orasinya mengatakan jika ia dan para pedagang lainya menolak untuk direlokasi.

“Pedagang pasar tetap menolak untuk pindah ke Pasar Wisata atau Pasar Banjarejo II,” tegasnya.

Wasito menegaskan bahwa kebijakan Pemkab Bojonegoro yang memaksa pedagang pindah dinilai tidak sesuai proses yang semestinya yaitu konsultasi publik yang melibatkan para pedagang. Kalau tetap memindahkan para pedagang berarti Pemkab Bojonegoro tidak memperhatikan kesejahteraan dan hak asasi manusia (HAM) yang diamanatkan dalam UUD 1945 pasal 28 A.

Pedagang Pasar Kota Bojonegoro Lakukan Unjuk Rasa Tolak Relokasi. (Foto: Istimewa)

“Di pasal 28 A UUD 1945 berbunyi Setiap orang berhak untuk hidup serta mempertahankan hidup dan kehidupannya”, lanjut tegasnya.

Menurutnya, para pedagang tetap sepakat untuk menolak relokasi karena dinilai merugikan para pedagang, baik itu secara materiil maupun non materiil. Dan apa yang di lakukan Pemkab dinilai tidak ada landasan hukum yang jelas dan memaksa secara sepihak.

Sementara itu, Nurul Azizah, Sekda Bojonegoro dihadapan pengunjuk rasa menyampaikan bahwa Pemkab Bojonegoro akan menyatat seluruh tuntutan para pedagang pasar. Bersama Forkompinda, iIa juga akan segera mungkin untuk segera membahas apa yang menjadi tuntutan.

“Seluruh tuntutan yang disampaikan akan kami bahas dengan Forkompinda Bojonegoro. Saya harap seluruh pedagang pasar tidak resah, kami akan melakukan yang terbaik bagi para pedagang”, ungkapnya.

Kabarbaru Network

https://beritabaru.co/

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store