Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Terseret Korupsi Bupati Ponorogo, Selebgram Indah Bekti Pertiwi Kunci Akun Instagram

Desain tanpa judul - 2025-11-23T112229.720
Indah Bekti Pertiwi terseret dalam kasus OTT KPK Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko.

Jurnalis:

Kabar Baru, Jakarta – Nama selebgram asal Ponorogo, Indah Bekti Pertiwi (IBP), kini menjadi sorotan tajam publik.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyeret namanya masuk dalam pusaran kasus dugaan korupsi yang menjerat Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.

Kabar keterlibatan Indah membuat warganet langsung memburu akun media sosialnya. Namun, sang selebgram memilih menutup diri. Indah segera mengunci akun Instagram pribadinya, @indah_bekti_pertiwi, tak lama setelah namanya mencuat ke publik.

Warganet mendapati akun tersebut sudah dalam mode privat sejak Kamis (13/11/2025) dan tidak lagi dapat diakses secara bebas.

Peran Indah dalam OTT KPK

KPK mengungkap fakta mengejutkan terkait peran Indah. Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu, menjelaskan bahwa tim penyidik turut mengamankan Indah dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada 7 November 2025.

Total ada 13 orang yang diamankan KPK dalam operasi senyap tersebut.

Penyidik menduga Indah memiliki hubungan spesial sebagai ‘teman dekat’ Yunus Mahatma, Direktur RSUD dr. Harjono yang kini telah menyandang status tersangka.

“Pada tanggal 7 November 2025, teman dekat YUM (Yunus Mahatma) yaitu saudari IBP (Indah Bekti Pertiwi) berkoordinasi dengan Saudari ED (Endrika), selaku pegawai Bank Jatim, untuk mencairkan uang Rp500 juta,” terang Asep Guntur di Gedung KPK, Jakarta.

Penggeledahan Rumah Mewah

Penyidik KPK terus bergerak mendalami bukti-bukti. Tim KPK mendatangi dan menggeledah rumah mewah milik Indah di Jalan Kawung, Kelurahan Ronowijayan, Ponorogo, pada Rabu (12/11/2025) sore.

Penggeledahan ini berlangsung setelah tim penyidik merampungkan pemeriksaan di kantor Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo.

Dalam kasus besar ini, KPK telah menetapkan empat tersangka utama. Mereka adalah Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Sekda Agus Pramono, Direktur RSUD dr. Harjono Yunus Mahatma, serta Sucipto dari pihak swasta.

Masalah Rumah Tangga

Di tengah jeratan kasus hukum yang menyeret namanya, Indah juga menghadapi persoalan pribadi.

Informasi yang beredar menyebutkan bahwa Indah sedang dalam proses menggugat cerai suaminya di Pengadilan Agama Ponorogo.

Hingga berita ini tayang, pihak Indah Bekti Pertiwi belum memberikan pernyataan resmi terkait kasus korupsi maupun kondisi rumah tangganya.

Sementara itu, KPK menegaskan akan terus menelusuri aliran dana panas tersebut, termasuk mendalami peran pihak-pihak non-pemerintah yang membantu proses pencairan uang hasil korupsi.

Kabarbaru Network

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store