Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Daftar Travel Terlibat Korupsi Kuota Haji yang Dokumennya Dibakar di Kantor Maktour

Desain tanpa judul - 2025-12-01T221023.749
Mantan Menteri Agama RI, Yaqut Chalil Qoumas (Foto: Kemenag).

Jurnalis:

Kabar Baru, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendapati adanya indikasi kuat upaya penghilangan sejumlah dokumen krusial terkait kasus dugaan korupsi dalam penyelenggaraan dan penetapan kuota haji di Kementerian Agama (Kemenag).

Dokumen-dokumen ini diduga sengaja disingkirkan saat penyidik lembaga antirasuah melakukan penggeledahan.

Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, membenarkan informasi mengenai temuan tersebut.

“Penyidik menemukan adanya dugaan penghilangan barang bukti,” kata Budi kepada Jurnalis Kabarbaru di Jakarta, Senin (01/12/2025).

Dia menjelaskan, dokumen yang hilang tersebut berkaitan dengan daftar agen travel penerima jatah kuota haji tambahan tahun 2024. Dokumen ini menjadi salah satu data penting yang KPK incar dalam penyidikan perkara rasuah ini.

Upaya penghilangan barang bukti itu diduga terjadi ketika penyidik KPK menggeledah kantor Maktour Travel milik Fuad Hasan Masyhur (FHM). KPK saat ini sedang menganalisis tindakan tersebut.

Budi menyebut tim penyidik akan mengkaji apakah upaya penghilangan barang bukti oleh pihak tak bertanggung jawab ini memenuhi unsur tindak pidana perintangan penyidikan atau obstruction of justice.

Meskipun demikian, Budi menegaskan bahwa analisis mengenai dugaan perintangan penyidikan bukan menjadi fokus utama KPK saat ini. Penyidik tetap berfokus pada pokok perkara untuk segera menetapkan tersangka.

“Saat ini penyidik masih berfokus terhadap pokok perkaranya, ya, terkait dengan dugaan kerugian keuangan negaranya, sangkaan pasal 2 pasal 3 dalam jual beli kuota hajinya,” ujarnya.

Lima Travel Umroh Diduga Terlibat Korupsi

Berdasarkan data yang beredar, kasus ini diduga kuat menyangkut alokasi kuota haji tambahan. Terdapat lima perusahaan Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) yang menerima jatah kuota haji 2024 dalam jumlah signifikan:

  • PT. PATUNA MEKAR JAYA: Total 960 jemaah (Kuota Murni: 789, Kuota Tambahan: 169).

  • PT. RESI MANUNGGAL LESTARI: Total 849 jemaah (Kuota Murni: 715, Kuota Tambahan: 129).

  • PT. ORANYE PATRIA WISATA: Total 377 jemaah (Kuota Murni: 188, Kuota Tambahan: 189).

  • PT. SAHID GEMMA WISATA TOURS: Total 298 jemaah (Kuota Murni: 226, Kuota Tambahan: 72).

  • PT. NOOR ABIKA TOURS: Total 127 jemaah (Kuota Murni: 75, Kuota Tambahan: 52).

KPK sebelumnya memanggil Direktur Utama PT. Patuna Mekar Jaya (PMJ), Syam Resfiadi, sebagai saksi.

PMJ merupakan PIHK yang menerima alokasi kuota haji 2024 dengan total 960 calon jemaah.

Kasus ini masih terus bergulir dan KPK berjanji akan menuntaskan penyidikan demi mengungkap praktik korupsi di sektor penyelenggaraan ibadah haji.

Kabarbaru Network

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store