Telkom Witel Papua Barat Dorong UMKM Digital Lewat Program REACT

Jurnalis: Afi Ibrahim
Kabar Baru, Sorong – Witel Papua Barat terus memperkuat komitmennya dalam mendorong transformasi digital di daerah melalui program 4R: REACT.
Program ini dirancang untuk membantu pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) tidak hanya sebagai pengguna teknologi, tetapi juga sebagai inovator yang mampu menciptakan nilai melalui solusi digital yang sesuai dengan kebutuhan pasar lokal, Rabu (12/11).
Kegiatan digitalisasi ini juga melibatkan komunitas Mace Peduli yang dipimpin oleh Syora Dewi S. Sukamto, SE. Sebagai mitra pemberdayaan masyarakat, komunitas ini berperan aktif mendampingi para pelaku UMKM dalam meningkatkan literasi digital, memahami strategi pemasaran daring, dan memanfaatkan platform digital sebagai sarana memperluas jangkauan pasar.
General Manager Witel Papua Barat, Eric, menegaskan bahwa inisiatif ini sejalan dengan visi Telkom dalam memperkuat ekonomi digital nasional melalui pengembangan potensi lokal.
“Kami ingin pelaku usaha di daerah tidak hanya menjadi pengguna teknologi, tetapi juga pencipta nilai melalui solusi digital yang relevan dengan kebutuhan mereka,” ujarnya.
Melalui program 4R: REACT, Telkom berharap lahir lebih banyak inovator dan wirausaha digital asli Papua. Dengan dukungan komunitas lokal dan kolaborasi lintas sektor, program ini diyakini menjadi langkah konkret dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi digital yang inklusif dan berkelanjutan di wilayah Indonesia Timur.(*)
Insight NTB
Berita Baru
Berita Utama
Serikat News
Suara Time
Daily Nusantara
Kabar Tren
IDN Vox
Portal Demokrasi
Lens IDN
Seedbacklink







