Pemkab Sumenep Gelar Rakerda UKS 2025, Dorong Lingkungan Sehat Sekolah

Jurnalis: Rifan Anshory
Kabar Baru, Sumenep — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (UKS/M) Tahun 2025 di Hotel El Malik, Sumenep, pada 10–11 November 2025.
Kegiatan ini diikuti oleh 80 peserta yang terdiri atas Tim Pembina UKS/M Kecamatan, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Kantor Kementerian Agama, Dinas Lingkungan Hidup, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, dan Tim Pembina UKS/M Kabupaten.
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menekankan bahwa program UKS/M penting untuk meningkatkan kesehatan peserta didik dan membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia.
“Melalui tiga pilar utama UKS/M, yaitu pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sekolah sehat, setiap sekolah dan madrasah dapat menjadi tempat belajar yang tidak hanya berorientasi pada akademik, tetapi juga membentuk perilaku hidup bersih dan sehat sejak usia dini,” kata Bupati, dibacakan Asisten III Setdakab Sumenep, Ferdiansyah Tetrajaya, Selasa (11/11).
Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Sumenep, Kamiludin, menjelaskan bahwa Rakerda ini bertujuan mengevaluasi program 2024–2025, merumuskan rencana kerja 2026, dan meningkatkan peran aktif Tim Pembina serta stakeholder.
“Tujuan dari Rakerda kali ini adalah menciptakan lingkungan belajar yang sehat, aman, dan nyaman bagi siswa,” ujarnya.
Selain itu, kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Biro Kesra Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur, Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, serta Tim Pembina UKS/M Kabupaten Sumenep.
Kegiatan ini diharapkan menghasilkan strategi dan program nyata untuk menciptakan lingkungan belajar sehat sekaligus mendukung peningkatan IPM Kabupaten Sumenep.
Insight NTB
Berita Baru
Berita Utama
Serikat News
Suara Time
Daily Nusantara
Kabar Tren
Indonesia Vox
Portal Demokrasi
Lens IDN
Seedbacklink







