Warga Soroti Pekerjaan Galian Kabel Tengah Malam di Jl Raya Grajagan Purwoharjo

Jurnalis: Joko Prasetyo
KABAR BARU, BANYUWANGI – Pekerjaan galian kabel di Jalan raya Grajagan Desa Karetan Kecamatan Purwoharjo Kabupaten Banyuwangi, jadi sorotan masyarakat. Pasalnya galian kabel tersebut dilakukan pada malam hari.
Informasi di lapangan berkembang, jika pekerjaan galian kabel tersebut dilakukan pada malam hari dimulai pukul 12.00. wib.
Kepada wartawan Hari, salah satu warga setempat mengatakan jika dirinya baru mengetahui ada pengerjaan galian kabel pada Selasa malam, 27 Januari 2026 sekitar jam 12.00. Wib.
“Kami baru tau tadi malam kalau ada pengerjaan galian kabel,” katanya. Rabu, (28/1/2026).
Kepada awak media Hari, mengaku curiga terhadap pengerjaan galian kabel tersebut pasalnya dilakukan pada malam hari.
“Terus terang kami menaruh curiga, apakah pekerjaan tersebut legal atau justru sebaliknya pekerjaan tersebut ilegal,” terang Hari.
“Kenapa kami curiga. Kalau pekerjaan itu legal kenapa dilakukan pada tengah malam,” imbuh Hari.
Dengan kejadian ini sebagian masyarakat berharap agar Aparat Penegak Hukum (APH) segera turun lapangan guna menyelidiki pekerjaan galian kabel yang dilakukan pada tengah malam tersebut.
“APH harus segera turun dan menyelidiki apakah pekerjaan galian kabel malam hari tersebut legal atau ilegal,”tutur Hari.
Namun sayang hingga berita ini ditulis, wartawan belum berhasil mengkonfirmasi pihak pelaksana pekerjaan galian kabel di Jalan Raya Grajagan, Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi. (*)
Insight NTB
Daily Nusantara
Suara Time
Kabar Tren
Portal Demokrasi
IDN Vox
Lens IDN
Seedbacklink

