Cara Bayar Tagihan Indihome Lewat QRIS

Jurnalis: Azzahra Bahiyyah
Cara bayar tagihan IndiHome sebenarnya mudah dan tidak ribet. Tapi jika belum tahu caranya, membayar tagihan IndiHome memang bikin pusing. Apalagi sekarang ada bermacam-macam metode pembayaran seperti m banking, ATM, QRIS, e-wallet sampai bayar di Alfamart.
Bayar Tagihan IndiHome Lewat QRIS
Kamu juga bisa membayar tagihan IndiHome dengan mudah dan cepat menggunakan QR (Quick Response Code Indonesian Standard). Berikut ini cara-caranya :
Langkah 1 : Pastikan kamu Sudah Memiliki QRIs
- Unduh aplikasi QRIS di Google Play (Untuk Android) atau App store (Untuk IOS)
- Daftar dan aktivasi akun QRIS kamu
Langkah 2 : Bukalah Aplikasi IndiHome
- Bukalah aplikasi IndiHome di Hp kamu
- Masuk ke akun IndiHome
Langkah 3 : Pilih Tagihan yang Akan Dibayar
- Pilih tagihan yang akan kamu bayar
- Pastikan jumlah tagihan sudah benar
Langkah 4 : Pilih Metode Pembayaran QRIS
- Pilih QRIS sebagai metode pembayaran
- Sistem akan menampilkan kode QR untuk pembayaran
Langkah 5 : Bayar dengan QRIS
- Bukalah aplikasi QRIS di Hp
- Scan kode QR yang ditampilkan di aplikasi IndiHome
- Masukkan jumlah pembayaran dan konfirmasi transaksi
Langkah 6 : Pembayaran Berhasil
- Setelah pembayaran berhasil, kamu akan menerima notifikasi konfirmasi
- Dan tagihan IndiHome sudah lunas
Apa yang Harus Dilakukan kalau Pembayaran Gagal?
Jika kamu membayar dengan GARIS atau metode lain dan mengalami pembayaran gagal maka yang harus kamu lakukan pertama kali yaitu periksa nomor pelanggan yang dimasukkan saat melakukan pembayaran. Ini merupakan langkah yang paling dasar namun juga paling krusial. Nomor pelanggan yang salah walaupun hanya satu angka bisa menyebabkan pembayaran masuk ke akun orang lain atau malah tidak dikenal sistem.
Jadi pastikan sebelum melanjutkan ke tahap berikutnya, periksa kembali nomor pelanggan yang kamu tulis sudah benar. Setelah dicek benar, barulah ke tahap berikutnya. Dalam beberapa kasus sistem butuh waktu untuk melakukan sinkronisasi data, terutama jika kamu membayar menggunakan metode tertentu seperti ATM atau pihak ketiga. Jadi jangan buru-buru menyimpulkan ada masalah besar hanya karena status belum berubah dalam hitungan menit.
Akan tetapi jika dalam waktu lebih dari 24 jam tagihan masih belum terverifikasi atau layanan belum aktif kembali, sebaiknya segera hubungi customer service Indihome melalui nomor 188. Disini kamu bisa jelaskan situasinya secara lengkap, termasuk waktu dan metode pembayaran yang dipakai. Dan yang terpenting nomor pelanggan yang digunakan. Tim CS indihome biasanya akan melakukan verifikasi data serta membantu menyelesaikan masalahmu.
Dan yang terpenting, selalu simpan bukti pembayaran mu. Apabila kamu membayar lewat ATM maka bisa simpan struknya. Apabila membayar melalui mobile banking atau dompet digital segera screenshot halam konfirmasi atau bukti transaksi. Bukti-bukti ini akan sangat membantu jika kamu mengajukan klaim atau melakukan klarifikasi ke IndiHome.
Kenapa Bayar Tagihan IndiHome Tidak Boleh Telat?
Bayar tagihan IndiHome sangat penting dilakukan dan tidak boleh telat. Karena IndiHome akan melakukan pemutusan layanan serta biaya denda yang bisa membengkak. Dengan menggunakan metode bayar yang tepat kamu bisa lebih tenang dalam menikmati layanan tanpa gangguan.
Kesimpulan
Membayar tagihan IndiHome tidaklah terlalu sulit, apabila kamu tahu cara yang tepat. Kamu bisa memilih metode pembayaran yang nyaman dan aman. Dan jangan lupa selalu bayar tagihan Indihome tepat waktu.
Insight NTB
Daily Nusantara
Suara Time
Kabar Tren
Portal Demokrasi
IDN Vox
Lens IDN
Seedbacklink

