Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Dispora Gorontalo: Bangun Kepemimpinan Pemuda, Awali Kolaborasi dengan OKP

Fredi Ihsan, Penyuluh Kepemudaan Dispora Provinsi Gorontalo ( Foto:Pengki/Kabarbaru.co).

Jurnalis:

Kabar Baru, Gorontalo, – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Gorontalo memulai program penguatan kepemimpinan pemuda dengan berkolaborasi bersama Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Langkah ini merupakan tahap awal dalam program yang lebih besar, yang akan melibatkan lebih banyak Organisasi Kepemudaan (OKP) di masa mendatang.

 

Jasa Pembuatan Buku

Fredi Ihsan, Penyuluh Kepemudaan Dispora Provinsi Gorontalo, menjelaskan bahwa kolaborasi dengan HMI didasari oleh beberapa pertimbangan. Pertama, keterbatasan anggaran mengharuskan Dispora untuk memulai program secara bertahap dan efisien.

“Kegiatan difokuskan di halaman kantor Dispora untuk meminimalisir biaya, dengan dukungan dari organisasi lain seperti PMI untuk peminjaman tenda,” Kata Fredi, Minggu (06/07/2025).

Kedua, Kata Fredi setiap OKP memiliki pendekatan dan metode pengkaderan yang berbeda. Memulai kolaborasi dengan satu OKP memungkinkan Dispora untuk membangun program yang efektif dan terukur sebelum melibatkan OKP lainnya.

Lebi lanjut Fredi Mengatakan alasan Ketiga, program ini dirancang untuk membangun kapasitas kepemimpinan pemuda Gorontalo secara bertahap dan berkelanjutan. Dispora berharap dapat memperluas kolaborasi dengan OKP lain di masa mendatang, seiring dengan ketersediaan anggaran yang lebih memadai.

Fredi juga menegaskan tidak ada unsur politisasi dalam pemilihan HMI sebagai mitra kolaborasi awal

Kabarbaru Network

https://beritabaru.co/

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store