Tangis Ratusan Lulusan Prajab Gagal Seleksi Administrasi di Pariaman Sumatera Barat

Jurnalis: Wafil M
Kabar Baru, Sumatera Barat – Pada seleksi ini, terdapat 420 pendaftar yang berasal dari lulusan ppg prajabatan yang seharusnya memenuhi syarat, tidak diloloskan oleh pemerintah daerah Pariaman.
Lulusan prajab tersebut telah melakukan audiensi dengan PJ Walikota Pariaman, namun hasilnya tetap nihil. PJ Walikota mengatakan bahwa ini telah menjadi keputusannya untuk tidak menerima lulusan PPG Prajab meskipun mereka adalah putra/putri daerah yang telah bersertifikasi pendidik.
Salah satu komentar akun @yayanyani_ pada postingan DPR RI Fraksi Nasdem @lisdarawda menuliskan:
Salam Hormat Bapak/Ibu.
Izin kami menyampaikan keluh kesah terhadap ketidakterbukaan Instansi Pemerintah Kota Pariaman terhadap Pelamar PPG PRAJABATAN yang mengikuti PPPK Tahap 2 di Kota Pariaman Sumatera Barat.
KAMI SEBANYAK 420 di TMS-KAN. ALASANNYA: TIDAK ADA RIWAYAT PEKERJAAN/ BEKERJA DI INSTANSI SETEMPAT.
Dari awal pendaftaran (sampai tgl 15 jan 2025) FORMASI UNTUK PPG ADA TERSEDIA.
PGPAUD: 5
PGSD : 17
B. INDO : 5
IPA : 1
MTK : 2
PJOK : 1
PPKN : 2
TIK : 6.
INI BISA DIBUKTIKAN PADA APLIKASI MAPPING YANG TERINTEGRASI DENGAN SSCASN.
Tetapi dari hasil audiensi Senin, 16 Feb 2025 di Balai Kota Pariaman (dengan inisiatif kami meminta untuk diskusi langsung dengan PJ PEMKOT PARIAMAN), disampaikan langsung oleh PJ PEMKOT PARIAMAN BAHWASANYA INSTANSI PEMKOT PARIAMAN TIDAK ADA MEMBUKA FORMASI UNTUK PPG UMUM HANYA UNTUK PUTRA/I PARIAMAN DENGAN SYARAT MELAMPIRKAN BUKTI RIWAYAT KERJA DI SD/SMP NEGERI YANG ADA DI KOTA PARIAMAN.
Kalau tidak ada,
KENAPA FORMASI TIDAK DI NOL KAN SEDARI AWAL ?
KENAPA TIDAK DICANTUMKAN ATURAN TERSEBUT DIDALAM SE RESMI, KALAU YANG DITERIMA HANYA PUTRA/PUTRI DAERAH?
Kami seakan TERJEBAK.
Bantu kami Bapak/Ibu.
Terimakasih 🙏
#SAVEPPGPRAJAB
Hingga saat ini akun DPR RI Fraksi Nasdem masih dibanjiri komentar dari lulusan PPG Prajab yang meminta kelulusan. Sebab besar harapan mereka untuk dapat menyelesaikan seleksi.
“Meski akhirnya akan tidak mendapatkan formasi, asal bisa ikut seleksi dari awal sampe akhir biar terdata di database GTK” ungkap akun … pada postingan instagram Lisda.