Gegara Mens Rea Pandji Pragiwaksono, Buzzer Istana Kebanjiran Job

Jurnalis: Dian Annisa
Kabar Baru, Jakarta – Komika Pandji Pragiwaksono mendadak jadi sasaran perundungan masif di media sosial.
Serangan ini muncul tak lama setelah penayangan special show miliknya yang bertajuk ‘Mens Rea’ di platform Netflix.
Dalam pertunjukan tersebut, Pandji melempar materi roasting yang menyentil Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Kelompok yang diduga sebagai buzzer langsung bergerak serentak membela Gibran dengan menyerang Pandji habis-habisan.
Fenomena ini menarik perhatian pendakwah Ustaz Hilmi Firdausi atau yang akrab disapa Gus Hilmi.
Melalui akun media sosialnya, Gus Hilmi memberikan komentar pedas terkait kelakuan para pendengung tersebut.
Pandji Hidupkan Buzzer Istana
Bukannya membela salah satu pihak, Gus Hilmi justru melontarkan sindiran telak. Ia menyebut para buzzer seharusnya berterima kasih kepada Pandji Pragiwaksono.
Menurutnya, materi komedi Pandji secara tidak langsung memberikan “proyek” atau lapangan kerja baru bagi mereka.
“Para buzzer harus berterima kasih sama Pandji. Gara-gara ‘Mens Rea’ kalian dapat job lagi, bahkan saya lihat sekarang lebih masif. Congratz ya,” tulis Gus Hilmi di medsosnya dan dikutip Jurnalis Kabarbaru di Jakarta, Kamis (08/01/2025).
Komentar Pedas Warganet
Unggahan Gus Hilmi tersebut langsung memancing beragam reaksi dari warganet.
Banyak netizen yang setuju dengan sindiran tersebut, bahkan mengaitkannya dengan tugas kenegaraan hingga penggunaan dana publik.
“Menciptakan lapangan kerja salah satu job desk wapres juga kan,” tulis akun Irine Aditya dengan nada sarkas.
Sementara itu, warganet lainnya, Afif Yusrian, menyoroti kekhawatirannya mengenai asal-usul pendanaan para pendengung tersebut.
“Tapi masak kita rela, uang pajak buat bayarin buzzer,” ujarnya.
Hingga kini, topik mengenai roasting Pandji terhadap Gibran masih menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Serangan balik dari para buzzer ini justru semakin membuat publik penasaran dengan isi pertunjukan ‘Mens Rea’ yang kini tayang secara global tersebut.
Insight NTB
Daily Nusantara
Suara Time
Kabar Tren
Portal Demokrasi
IDN Vox
Lens IDN
Seedbacklink

