Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Serius Amankan Peparnas XVI Papua, Pemerintah Turunkan 1.400 Personel

Logo Peparnas XVI Papua Tahun 2021 (Foto: Istimewa).

Jurnalis:

KABARBARU, JAKARTA – Pembukaan Peparnas XVI Papua dibuka langsung oleh Wapres Ma’ruf Amin.

Pada Peparnas XVI Papua kali ini pemerintah RI serius dalam memberikan jaminan keselamatan serta keamanan bagi tiap atlet yang akan berkompetisi.

Jasa Penerbitan Buku

Danrem 172/PWY, Brigjen TNI Izak Pangemanan mengatakan, apel gelar pasukan ini bertujuan untuk mengecek dan melihat secara langsung kesiapan TNI-Polri dalam menjaga keamanan mulai dari pembukaan sampai dengan penutupan Peparnas XVI Papua.

“Diharapkan kesuksesan PON XX yang berjalan dengan aman, lancar, sukses dan nyaman dapat diteruskan pada penyelenggaraan Peparnas karena keberhasilan dan kesuksesan tersebut akan didapatkan apabila semua pihak senantiasa bekerja sama, berkomunikasi, bersinergi dan berkoordinasi dengan baik termasuk memberikan ruang partisipasi kepada masyarakat untuk mengambil bagian dalam pengamanan selama Peparnas berlangsung,” kata Izak. Saat apel kesiapan pasukan keamanan dilaksanakan di lapangan apel Yonif RK 751/VJS di Sentani, Kabupaten Jayapura,Jum’at (5/11/2021).

Ia mengungkapkan, untuk menjamin keamanan kegiatan kali inj pemerintah sudah menerjunkan personel gabungan TNI dan Polri aebanyak 1.400 personel.

“Nantinya para personel yang bertugas akan dijadwalkan secara bergantian untuk mengantisipasi oknum pengacau,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, penerapan protokol kesehatan COVID-19, tetap harus diterapkan dan semua pihak waspada, serius dan disiplin untuk menghindari penularan COVID-19 dalam setiap kegiatan serta menghimbau masyarakat selalu menerapkan proses.

“Pada Peparnas XVI Papua akan berlangsung hingga Sabtu (13/11/2021) berlangsung di dua wilayah yakni Kabupaten dan Kota Jayapura dengan mempertandingkan 12 cabang olahraga dengan 638 nomor. Atlet yang mengikuti Peparnas XVI Papua sebanyak 1.985 atlet, dengan 740 official,”pungkasnya

Kabarbaru Network

https://beritabaru.co/

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store