Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Apel HSN 2022 Di Kubu Raya Jadi Ajang Ramah Tamah Bersama Pimpinan Pondok Pesantren

Ramah Tamah Pimpinan Pondok Pesantren Se-Kubu Raya bersama Bupati (Foto: Tutik/Kabarbaru.co).

Jurnalis:

Kabar Baru, Kubu Raya Ribuan Santri di Kabupaten Kubu Raya mengikuti Apel Hari Santri Nasional (HSN) 2022 yang gelar di halaman kantor Bupati Kubu Raya sekaligus dirangkai dengan ramah tamah bersama pimpinan pondok pesantren se- Kubu Raya, Sabtu (22/10/2022) pagi.

Terpantau para semua santri tampak mengenakan khas santri, pakai sarung dan peci hitam, sesuai imbauan Kementerian Agama melalui Surat Edaran Nomor 27 Tahun 2022 tentang pelaksanaan upacara peringatan Hari Santri 2022.

Jasa Penerbitan Buku

Suasana khidmat terlihat ribuan santri mengikuti apel upacara hari santri berbagai pondok pesantren di wilayah Kubu Raya. Salah satunya dari PP. Khulafaur Rasyidin, PP. ALmansyur, PP. Darul Ulum, PP. Nahdlatul Atfal, PP. Abariq, PP. Alfaqihil Moqoddam, PP. Hidayatul Mubtadiin, PP. Darul Hidayah dan pondok lainnya.

Rangkaian upacara dipimpin langsung oleh wakil bupati Kubu Raya Sujiwo, M.Sos yang mengenakan pakaian santri yakni sarung dan peci.

Ketua panitia pelaksana sekaligus ketua DPC FKPP Kubu Raya, Mustahar menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi untuk mensukseskan acara ini terutama kepada bupati dan wakil Bupati Kubu Raya yang telah mempasilitasi acara ini sehingga bisa terlaksana dengan sukses.

Santri yang mengikuti apel upacara berjumlah kurang lebih 1.423 santri dan 89 pengasuh pesantren se-Kubu Raya serta di hadiri ASN Kemenag Kubu Raya, lembaga keagamaan Islam PCNU kubu Raya, PC Muslimat dan yang lain.

Lanjutnya, Mustahar menyampaikan hari santri tahun ini sangat luar biasa, karena dihadiri ribuan santri dan tokoh agama yang membuat bangga Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan memberikan kado terindah khusus santri yaitu SAKURA (Kartu Santri Kubu Raya) yang berfungsi untuk santri berobat dengan gratis. Sementara tahun lalu bupati Kubu Raya memberikan kado indah berupa PERBUP (Peraturan Bupati).

“Harapan kedepan HSN 2023 bupati bisa memberikan kado terindah buat pesantren Kubu Raya berupa PERDA Pesantren,” tuturnya Mustahar.

Ketua DPRD Kubu Raya, Agus Sudarmansyah mengatakan mendorong Pemda agar segera mengesahkan PERDA pesantren Kubu Raya paling Lambat tahun 2023 dan bisa sebagai kado di HSN selanjutnya,” ujarnya

Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menambahkan peringatan Hari Santri Nasional merupakan momentum untuk merekatkan semua hal. Terlebih Indonesia merupakan negara yang memiliki pondok pesantren terbanyak.

“Tidak ada negeri sebanyak pondok pesantren yang ada di republik ini, 26.790 pondok pesantren yang terdaftar di negeri ini, kita patut bangga,” ucap orang nomor satu di Kubu Raya.

Kabarbaru Network

https://beritabaru.co/

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store