Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Gugah Empati Warga, Karang Taruna Banjarbendo Dirikan Posko Sosial Berkah

posko Sosial Berkah yang didirikan Karang Taruna Desa Banjarbendo, Sidoarjo. (Foto: Sugianto/kb).

Jurnalis:

Kabar Baru, Sidoarjo- Bencana pandemi Covid-19 yang melanda negara Indonesia kurang lebih selama 2 tahun sangat berpengaruh besar pada kondisi ekonomi masyarakat. Oleh karena itu, Karang Taruna Banjarbendo, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo terus memberikan empati terhadap warganya.

Pandemi Covid-19 ini sangat merubah 180 derajat kehidupan ekonomi masyarakat Desa Banjarbendo, banyak dari masyarakat Desa Banjarbendo kehilangan pekerjaan semata wayangnya.

Jasa Penerbitan Buku

Meskipun pandemi telah memasuki era endemi, Karang Taruna Satya Abhinaya Desa Banjarbendo terus berusaha meningkatkan empati warga sekitar. Caranya dengan mendirikan posko Sosial Berkah yang dilandasi oleh nilai sosial dan persaudaraan guna membantu masyarakat Desa Banjarbendo yang terdampak pandemi.

Koordinator Kegiatan Sosial Berkah M. Suhendro mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan hasil riset kepada masyarakat desa Banjarbendo, bahwa banyak dari masyarakat yang sangat mengeluhkan akibat dari pandemi ini.

“Kami telah melakukan survey skala kecil kepada masyarakat, ternyata banyak yang mengeluh akibat dampak pandemi ini, maka dari itu kami dan teman-teman Karang Taruna berinisiasi untuk mendirikan posko Sosial Berkah ini pada hari ini,” Ujarnya pada kabarbaru.co Rabu malam (08/06/2022).

Hal ini merupakan wujud pengabdian nyata Karang Taruna Desa Banjarbendo untuk masyarakat sekitar. Kegiatan tersebut memberikan bantuan bahan-bahan pokok yang dapat digunakan masyarakat sekitar untuk memasak tiap harinya.

Saat ditemui, Ketua Karang Taruna Desa Banjarbendo Fanny Dwi Putra Pamungkas juga mengatakan hal yang senada.

“Posko Sosial Berkah ini kami harapkan dapat membantu masyarakat desa untuk tetap survive, kami juga mengharapkan bantuan kepada donatur dan dermawan untuk dapat membantu pelaksanan kegiatan yang sangat positif ini,” ungkap alumnus Universitas Negeri Surabaya tersebut.

Ia juga mengatakan bahwa posko Sosial Berkah ini sementara didirikan di Dusun Dukuh Desa Banjarbendo sebagai pilot project.

“Kami berharap dukungan dan partisipasi semua warga Desa Banjarbendo, posko ini dapat berkembang, kalo bisa nanti didirikan di seluruh titik keramaian di Desa Banjarbendo. Agar yang dapat menginspirasi dan membantu warga sekitar,” Pungkasnya. *(Sugianto)

Kabarbaru Network

https://beritabaru.co/

About Our Kabarbaru.co

Kabarbaru.co menyajikan berita aktual dan inspiratif dari sudut pandang berbaik sangka serta terverifikasi dari sumber yang tepat.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store