Pra TMMD Ke 120, Dandim 0619/Pwk Monitoring Lokasi TMMD di Wilayah Desa Gurudug
Jurnalis: Deni Aping
Kabar Baru, Purwakarta – Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120, Komandan Distrik Militer (Dandim) 0619/Purwakarta Letkol Arm Andi Ahmad Apandi bersama Kepala Desa Gurudug cek lokasi yang akan dilaksanakan kegiatan TMMD di wilayah Desa Gurudug Kecamatan Pondoksalam Kabupaten Purwakarta.
Saat melakukan pemantauan pada Senin 29 April 2024, Dandim 0619/Pwk menyempatkan berdialog langsung dengan Kades setempat terkait penempatan lokasi Sarana Air Bersih (SAB).
Dandim menyampaikan bahwa TMMD tidak hanya fokus pada pengerjaan fisik, melainkan juga perlu pendekatan humanis untuk memahami dinamika kehidupan masyarakat, terutama di aspek perekonomian, sosial, keamanan, dan lainnya.
“Membangun interaksi humanis dengan masyarakat sangat diperlukan agar kita memahami persoalan mereka,” ujarnya.
“Melalui kegiatan TMMD, diharapkan TNI dapat menjadi solusi dalam berbagai hal, membawa manfaat bagi semua lapisan masyarakat,” tambah dia.
Sementara itu, Kades Gurudug Asep Irpan Amd, merespons baik kegiatan TMMD ke-120 Kodim 0619/Pwk dan mengungkapkan kegembiraannya terhadap pembangunan akses jalan yang menghubungkan 2 Desa yakni Desa Gurudug dengan Desa Salem Kecamatan Pondoksalam Purwakarta.
“Syukur Alhamdulillah, jalan dulunya kurang layak untuk dilalui dengan program TMMD. Kami selalu Kepala Desa Gurudug berharap pembangunan jalan ini cepat rampung dan berjalan lancar, agar segera dapat dimanfaatkan oleh masyarakat,” tuturnya.
Dandim juga menekankan kepada prajurit jajaran Kodim 0619/Pwk, khususnya personel satgas TMMD, untuk mempedomani delapan wajib TNI, menjunjung tinggi tradisi, dan menghormati adat istiadat masyarakat setempat.
Tujuannya agar kehadiran TNI dalam program TMMD membawa harapan baru bagi masyarakat di berbagai sektor.
Dalam monitoring tersebut Dandim 0619/Purwakarta Letkol Arm Andi Ahmad Apandi didampingi, Pasiter Kapten Inf Erik Faisal, Danramil 1901/Wanayasa Kapten Arm Rambat, Pasi Intel Kodim 0619/Pwk Kapten Arm Bambang Priambodo dan Babinsa Desa Gurudug Serda Hendra Rosadi.