Banjir Tak Kunjung Surut, Bupati Pamekasan Turun Langsung ke Lapangan

Jurnalis: Haidar Ali
KABARBARU, PAMEKASAN – Hujan deras dan angin kencang melanda kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa timur sejak Minggu hingga Senin (28/02/22). Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam turun tangan langsung ke lapangan untuk memastikan kondisi masyarakat.
Akibat dari hujan deras yang tak kunjung usai beberapa wilayah di kabupaten Pamekasan dilanda banjir.
Mas Tamam sapaan akrab Bupati Pamekasan mengatakan pihaknya telah bekerja dengan maksimal untuk mengantisipasi dan penanganan banjir. Namun dalam keadaan banjir kali ini dipastikan karena hujan yang terjadi selama 2 hari berturut-turut.
“Tahun ini banjir terbesar di kabupaten Pamekasan, karena hujan dari dua hari lalu tidak berhenti-henti. Kami sudah bekerja secara maksimal untuk mengantisipasi banjir dan menangani banjir,” ujar Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, Rabu (02/03/22).
Dirinya berjanji akan memastikan kondisi masyarakat terdampak banjir dan juga menyiapkan alokasi khusus terhadap para korban. Ia mengatakan telah menyiapkan tempat evakuasi masyarakat terdampak banjir.
“Kami sudah siapkan tempat evakuasi diantaranya rumah dinas Wabup, gedung pemuda, posko utama BPBD di arek Lancor, kantor kecamatan Pamekasan yang juga kami tempatkan sebagai dapur umum,” tuturnya.
Dirinya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah bahu membahu membantu warga terdampak banjir.
“Saya Baddrut Tamam mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat dan seluruh pihak yang sudah membantu warga yang terkena banjir, baik bantuan berupa fisik, logistik, dan lainnya,” pungkas Baddrut Tamam.