Basmi Kolesterol dengan Komsumsi 5 Buah ini

Foto ilustrasi (Foto: dok/GenpPi.com).
Jurnalis: Joko Prasetyo
KABARBARU, JAKARTA – Ada beberapa cara untuk menurunkan kolesterol yang harus kalian coba supaya tubuh tetap terjaga dan sehat. Caranya komsumsi 5 buah ini yang disinyalir ampuh menurunkan kolesterol. Apa saja?
Apel
Apel mengandung vitamin dan antioksidan polifenol yang membantu mengurangi peradangan. Terlebih, serat dari buah penurun kolesterol ini memberikan rasa kenyang yang lama, sehingga kamu dapat menghindari keinginan untuk makan makanan yang tidak sehat.
Alpukat
Sebuah penelitian yang dimuat dalam Nutrition Journal menunjukkan selain memengaruhi kadar kolesterol, buah ini mampu memberikan rasa kenyang yang lebih tahan lama. Bahkan, rasa kenyang ini dapat bertahan hingga 3-5 jam setelah dikonsumsi. Buah penurun kolesterol ini juga dapat menstabilkan kadar gula darah.
Anggur
Penelitian yang terdapat di dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry menunjukan bahwa anggur memiliki senyawa antioksidan tinggi, apalagi anggur merah.
Pepaya
Kolesterol bisa menempel pada pembuluh darah jika terjadi oksidasi, hingga akhirnya berkumpul membentuk plak dan menutupi pembuluh darah.
Vitamin E dan C pada pepaya akan menyatu dengan enzim yang disebut paraxonase. Enzim ini yang akan menghambat terjadinya oksidasi kolesterol di dalam pembuluh darah.
Oleh karenanya, buah pepaya dapat mencegah terjadinya plak yang menutupi pembuluh darah.
Jambu biji
Jambu biji adalah salah satu yang dapat membantu menurunkan kolesterol. Pasalnya, buah yang satu ini mengandung vitamin dan antioksidan yang bekerja melindungi jantung dari kerusakan akibat radikal bebas.