Update Corona: Kasus Corona di Indonesia Melonjak

Jurnalis: Wafil M
KABARBARU, JAKARTA – Kasus positif corona di Indonesia terus melonjak. Berdasarkan data dari Satgas Penanganan Covid-19 tercatat dalam sepekan (13-19 Juni 2021) sebanyak 64.814 orang terkonfirmasi positif Covid-19. Sementara pekan lalu (6-12 Juni 2021) kasus positif mencapai 45.452 orang. Dari data tersebut, kasus Covid-19 pada pekan ini mengalami peningkatan hingga 19.362 orang jika dibandingkan pekan lalu.
Begitupun dengan kasus meninggal dan sembuh, mengalami peningkatan. Untuk kasus meninggal pekan ini mengalami peningkatan hingga 294 orang. Kasus meninggal hingga 19 Juni 2021 mencapai 54.291 orang. Sedangkan kasus sembuh mengalami peningkatan hingga 6.587 orang. Kasus sembuh hingga 19 Juni 2021 mencapai 54.291 kasus.
Secara nasional, tambahan kasus baru tercatat 13.737 orang. Dengan demikian, total kasus positif di Indonesia mencapai 1.989.909 kasus. Sedangkan, jumlah kumulatif sembuh mencapai 1.792.528 orang atau bertambah 6.385 orang dari hari sebelumnya. Total kasus meninggal hingga hari ini mencapai 54.662 orang atau bertambah 371 orang.
Lonjakan kasus Covid-19 ini berdampak pada keterisian tempat tidur (BOR) di rumah sakit. Berdasarkan data Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (Persi) RS di Jakarta dan Jabar seperti dilansir CNNIndonesia.com pada Minggu (20/6/2021) kemaren berada dalam kategori zona merah.
BOR di sejumlah provinsi Pulau Jawa berada di atas ambang batas WHO sebesar 60 persen. Seperti Jakarta telah mencapai 84 persen, Jawa Barat 81 persen, Banten 79 persen, Jawa Tengah 79 persen, dan Yogyakarta 74 persen. Sementara di Wisma Atlet, sisa tempat tidur untuk pasien Covid-19 sebanyak 1.352 unit dari total 7.394.