TNI-Polri Apresiasi Alumni Akabri 1990, Masih Semangat Menolong Masyarakat

Jurnalis: Wafil M
KABARBARU, JAKARTA – Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengapresiasi semangat Alumni Akabri 1990 yang membantu negara dalam menyelesaikan pandemi covid-19. Apalagi mereka masih memiliki kepedulian tinggi.
Semangat dan motivasi bangkit melawan pandemi tersebut diwujudkan dalam bentuk bakti sosial, dan vaksinasi massal yang diselenggarakan Alumni Akabri 1990 di Gedung Jaga Nusa 1 (JN1) Kelapa Dua, Tangerang.
Kapolri hadir langsung dalam acara vaksinasi massal ini. Tujuannya untuk memotivasi anggota dan masyarakat untuk memaksimalkan semua kekuatan, terutama keluar dari jebakan pandemi covid-19.
“Hari ini kita mengapresiasi seluruh Alumni Akabri 90 yang ikut berkontribusi dalam melaksanakan percepatan vaksinasi sesuai target Bapak Presiden bahwa pada akhir tahun sekitar 70 persen masyarakat sudah divaksin,” kata Sigit di Jakarta, Rabu (27/10/2021).
Selanjutnya, Sigit mengatakan antisipasi tersebut harus dipersiapkan untuk mencegah adanya potensi laju pertumbuhan COVID-19 di Indonesia yang meningkat setelah hari libur. Terlebih adanya pelonggaran level PPKM di tiap-tiap wilayah.
Dia menegaskan, akselerasi vaksinasi yang dilakukan Akabri 1990 melalui vaksinasi massal, “door to door” ini untuk menyentuh masyarakat dan kelompok lanjut usia (lansia). Hal itu membuktikan kontribusi nyata TNI-Polri.
Hadir bersama Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Sigit dalam acara tersebut memberikan arahan terkait peran dan strategi TNI-Polri dalam pengendalian pandemi COVID-19.
Jenderal bintang empat itu meminta jajaran TNI-Polri dan seluruh “stakeholder” untuk mewaspadai laju pertumbuhan COVID-19 menjelang libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru).